tempat piknik asyik mengesankan

Tempat Wisata di Bandung , Gunung Tangkuban Perahu

Tempat Wisata di Bandung, Haii Gaes… ada begitu banyak keistimewaan di Jawa Barat. Salah satu yang menjadi daya tarik bagi masyarakat luas ialah tempat wisata yang menarik dan asyik ya Gaes. Di Jawa Barat, salah satu tempat wisata yang terkenal ialah Gunung Tangkuban Perahu di Bandung.


Lokasi Gunung Tangkuban Perahu

Gunung Tangkuban Perahu adalah salah satu tujuan wisata di Bandung yang sangat popular dan sangat diminati oleh wisatawan lokal hingga wisatawan manca negara Gaes. Gunung terletak di Desa Sukajaya, Kecamatan Lembang, Kota Bandung Barat, Provinsi Jawa Barat, Pulau Jawa, Negara Indonesia.
 
Kawasan Gunung Tangkuban Perahu

Gaes.. Gunung Tangkuban Perahu ini masih termasuk dalam kategori gunung berapi yang masih aktif, maka statusnya terus dilakukan pengawasan secara aktif oleh Badan Direktorat Vulkanologi. Bisa dilihat dari beberapa kawah gunung masih muncul asap gas belerang juga sumber-sumber air  panas yang berada di kaki gunung ini, Iya Gaes, salah satunya kawasan wisata air Ciater, Subang.


Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan Gaes, bahwa beberapa ahli meyakini tentang kawasan dataran tinggi Bandung yang berketinggian kurang lebih sekitar 709 m diatas permukaan air laut merupakan sisa sisa dari danau besar yang terbentuk akibat pembendungan Ci Tarum saat letusan gunung berapi purba Gunung Sunda dengan sisa Gunung Tangkuban Perahu yang merupakan gunung yang masih aktif sampai sekarang ya Gaes.

Seperti fenomena lain, misal fenomena Gunung Krakatau di Selat Sunda dan kawasan Ngorongoro di Tanzania, Afrika. Jika berdasarkan keberadaan gunung ini dan melihat pula bentuk topografi Bandung, yang seperti cekungan dengan bukit dan gunung di setiap sisinya. Makah hal tersebut, menguatkan teori bahwa adanya telaga besar yang sekarang adalah kota Bandung.


Ok Gaes.. Apabila dilihat dari sisi sejarah asal usul atau legenda tentang Gunung Tangkuban Perahu ini, yang sangat popular adalah tentang Legenda Sangkuriang.

Sedikit cuplikan, mengenai kisahnya bahwa adanya kisah cinta yang terlarang. Yang dimaksud cinta terlarang ialah, ketika ada seorang anak (yaitu Sangkuriang) yang jatuh cinta kepada ibu nya sendiri (yaitu Dayang Sumbi) dan bermaksud ingin menikahinya. Maka kemudian seorang ibu itu berusaha untuk menggagalkan ataupun menghancurkan niat anaknya itu. Dengan ide, memberikan syarat yang sulit yaitu dengan syarat untuk membuat sebuah perahu dalam waktu hanya semalam.

Dengan syarat yang sedemikian sulit, membuat Sangkuriang bingung dan kemudian marah. Karena dia hanya bisa menyelesaikan sebagian perahu, maka dia pun marah dan menendang perahu tersebut hingga terbalik. Dan demikian kisah tersebut berakhir, membuat kisah tersebut terkenal dan erat akan asal-asal legenda Gunung Tangkuban Perahu yang telah dikenal kini.

Baik Gaes.. Demikian itulah sedikit tentang Gunung Tangkuban Perahu di Bandung. Yang seharusnya dapat dijadikan sebagai tujuan wisata yang asyik dan seru Gaes.. Hehee.. :)
 
Masih banyak info tempat wisata asyik yang lain disini Gaes,. Jangan lupa share ke teman-teman ya Gaes :)





0 Komentar untuk "Tempat Wisata di Bandung , Gunung Tangkuban Perahu"

Back To Top